Quantcast
Channel: siti – American & Indonesian = US
Viewing all articles
Browse latest Browse all 287

Cerita tentang Pengalaman Medical Check Up di Klinik Prodia Makassar

$
0
0

Header 728 x 90 (2)

Kantor Klinik Prodia Cabang Boulevard Makassar

Kantor Klinik Prodia Cabang Boulevard Makassar

Berhubung masih baru nih, kegiatannya segera dituangkan di postingan sebelum keburu lupa,  kemarin saya melakukan acara agenda yang biasa saya lakukan bersama MB di akhir tahun,  yaitu melakukan tes General Medical Check Up, ini sudah tahun ketiga berturut turut saya rutin melakukannnya.

Adapun lokasi yang saya pilih kembali ke Laboratorium Prodia Cabang Panakukang, yang beralamat di Jalan Boulevard Ruko Ruby I No 7-8 Makassar, tak jauh dari Mall Panakukang nah pertanyaannya, kenapa? Karena lokasinya dekat dari rumah dan kantor, rekam medik saya juga ada disana, sudah 4 atau 5 x ya saya melakukan test GMC di Prodia. Sebenarnya sih saya sebagai pelanggan setia sedikit mau mencoba di tempat baru. Ya biasa kalau  kadang kita pengguna jasa ini suka coba coba kayak saya.Serius, ada sensasi bisa kecewa atau happy ketika kita mencoba service yang sama di tempat lain. Sayang baru dapat pengalaman Cuma satu brand terbesar di Indonesia ini.

Suatu malam saya coba cari tempat laboratorim lainnya, Yaitu Laboratorium Parahita, namun waktu saya telp informasinya tetap saya harus menunggu dokter dulu dan janjian jadi ribet, jadi saya batal kesana, nah karena saya ini belum sempat merasakan sensasi nya di service disana jadi belum bisa menuliskannya, jadi kembali ke wacana awal.Yaitu service di Prodia Cabang Panakukang dan kisah kisah ku melakukan MCU.

Saya perdana alias pertama kali melakukan MCU saat tes kesehatan terakhir di  sebuah bank swasta nasional, waktu bukan di Lab Prodia melainkan di Rumah Sakit Grestelina di tahun awal tahun 2005.Saya sudah lupa waktu itu paketnya di apain saja, saya rasa sama ya paket GMC Basic, saaya ingat masih ada hasil labnyadi rumah saya suka kumpul dan comrae isinya dari tahun ke tahu. Di beberapa perusahaan brand nasional memang mengharuskan calon karyawan kalau sudah lulus wawancara wajib GMC nah kebanyakan mendominasi waktu itu yang sangat terkenal ya RS Grestelina dan Prodia.

Lalu, medical check up kedua, saat sudah kerja di Bank, saya agak lupa tapi masih ingat berkas hasilnya itu jelas jelas  goody bagnya Laboratorium Prodia, waktu itu masih di kantor utama di Jl Batu Putih Makassar.

Nah medical check up ketiga saat  2006 akhir bulan Desember, saat tes terakhir untuk pekerjaan yang saya geluti hingga saat inni. Saya ingat sekali test medical check up nya sudah di Kantor Prodia Cabang Panakukang.Datang pagi pagi disuruh puasa 12 jam sebelumnya, hahah seperti biasa kalau kayak gini pasti saya sudah minum air kelapa  sehari sebelumnya biar bersih organ dalam saya dari kandungan tak jelas, entah ini benar apa tidak.

Alhamdulilah saat itu saya lulus, dan  saya pun disibukkan  dengan pekerjaan dan karir, dan baru di tahun 2013 saya mulai sadar untuk rajin melakukan MCU tiap tahun, saat 2011 salah satu senior saya yang masih single, terkenal, royal suka traktir, tajir lah, karir okay,  namun semuanya berakhir di suatu hari beliau kena stroke, pingsan sampai berhari hari akhirnya di operasi dan hingga sekarang  masih teraphy untuk kembali hidup normal, sedih dan miris melihat kondisi itu, terpaksa beliau di pensiun dinikan karena memang kondisinya tak memungkinkan, sejak itulah kami para pekerja layaknya tentara siap tempur tiap hari ini mulai sadar akan pentingnya kesehatan, pihak HCM kami pun mulai menggenjot kembali kerjasama dengan  laboratorium klinik untuk lebih mengintensifkan pemeriksaan ke karyawan khususnya usia diatas 40 tahunan.Walau saya masih merasa junior belum tua tua amat tentunya saya tak mau sama dengan mereka yang masa muda tak peduli kesehatan baru usia 40 sudah drop kesehatannya. Saya punya mimpi hidup sampai tua tanpa merepotkan orang sekeliling saya, tetap sehat Mandiri  sampai maut menjemput.

Nah berkaca dari itu saya pun sama teman saya inisiatif walaupun kami tak punya keluhan di menjelang akhir tahun kami sudah plot kan waktu buat melakukan GMC.  Tahun 2014 awal saya danMB juga ikuta n GMC, alhamdulilah hasilnya baik, kalau MB juga baik sekali. Kemudian  di tahun 2015 ini hasilnya baru bisa diambil besok.

Untuk paket yang saya ambil  yaitu

GMC Basic ( General Medical Check Up ) Basic terdiri dari :

  •  Malam hari sebelum hari H saya sudah telpon untuk daftar besoknya karena saya mendapat sms broadcast dari Prodia terkait adanya harga disc  dan bahkan mereka mengirimkan brosur ke alamat rumah karena kami terdaftar sebagai member di Prodia Panakukang.Malam nya saya telpon untuk daftar, kata petugasnya besok langsung saja datang pagi pagi jam 7 pagi. Yang lucu itu di Indonesia ini kata MB ya, semua service / pelayanan saja buat rada bingung, misal nih pada saat kita mau booking registerasi  besok buat dapat discon kan harusya bisa, ternyata tetap saja disuruh datang langsung.
  •  Datang kesana jam 7.30 AM, langsung ambil antrian dilayani CS buat pastikan data saya sudah valid
  • Lalu langsung diberikan label stiker nama buat semua  pemeriksaan, lalu saya ke ruang kabin pengambilan darah
  • Lalu ke ruang rontgen untuk x ray bagian dada dan perut
  • Lalu  pemeriksaan fisik ( kesehatan umum ) secara umum oleh dokter stand by.
  • Lanjut ke EKG  (elektrokardiografi ) di lantai 2, yang banyak kabel di tempel di badan kita
  • Lanjut masuk ke ruang USG, yang ibu ibu pasti dah khatam yang ini
  •  Turun kembali untuk makan dulu jedanya 2 jam sebelum pengambilan darah kedua.
  • Setelah makan menunggu 2 jam
  • Lalu pengambilan darah terakhir.
  • Jangan lupa pengambilan sampel urin dan feces kita
  • Selesai deh menunggu hasil 2 hari lagi

Sedang MB ambil paket GMC Plus EKG, biar lebih mendalam diagnosanya.

Bedanya juga di harga hampir dua kali lipat.Saya masih ingat 2 tahun lalu service yang sama masih lebih murah kok tiap tahun ini biaya kesehatan naik tinggi ya, terbayang donk orang yang tak cover asuransi kalau pakai budget pribadi  berpikir seribu kali buat melakukan pemeriksaan rutin seperti ini. Kalau sekeluarga bagaimana coba? Misal anak 3 atau 4 plus ibu +bapak + kakek +nenek, berapa budget yang harus dikeluarkan. Hiks stress saya kalau menghitungnya.

Dibeberapa test diatas ada beberapa istilah  yang  tak umum ya, ini summary diambil dari berbagai sumber :

EKG menurut situsresmi Prodia adalah

EKG atau elektrokardiografi adalah pencatatan grafik variasi-variasi potensial listrik yang disebabkan oleh aktivitas listrik otot jantung dan terdeteksi pada permukaan tubuh. Prinsip kerja EKG adalah merekam signal elektrik yang berkaitan dengan aktivitas jantung dan menghasilkan grafik rekaman tegangan listrik terhadap waktu.

EKG adalah suatu metode untuk mempelajari kerja otot jantung sehingga dapat membantu diagnosis abnormalitas jantung dan kecenderungan atau perubahan fungsi jantung.

Electrocardiograph adalah alat untuk melakukan elektrokardiografi sedangkan electrocardiogram adalah kertas yang mencatat grafik variasi-variasi potensial listrik yang disebabkan oleh eksitasi otot jantung dan terdeteksi pada permukaan tubuh.

Elektrokardiogram yang normal menunjukkan defleksi/pembelokkan yang dihasilkan dari aktivitas atrial dan ventricular sebagai perubahan kecenderungan tegangan/voltage dan polaritas (positif dan negatif) terhadap waktu. Defleksi pertama atau P wave adalah hasil eksitasi atria; Defleksi kompleks QRS adalah hasil eksitasi (depolarisasi) ventrikel dan T wave sebagai hasil recovery ventrikel (repolarisasi)

Faktor-faktor kritis yang mempengaruhi pemeriksaan EKG :

  1. Penempatan elektroda yang tidak benar atau elektroda yang tidak menempel sempurna di kulit dapat mempengaruhi keakuratan rekaman EKG.
  2. Suhu di area pemeriksaan harus dipertahankan pada suhu 20-25oC dan kelembabannya harus rendah.
  3. Pemeriksaan EKG harus jauh dari peralatan yang menyebabkan bising seperti ultrasonic, X-ray, handphone atau alat elektronik lainnya.
  4. Pasien harus dalam kondisi tenang, tidak bergerak atau berbicara selama pemeriksaan. Kaki dan lengan pasien dipastikan tidak kontak dengan bahan metal.
  5. Data usia dan jenis kelamin pasien harus benar karena beberapa jenis alat EKG menginterpretasi hasil berdasarkan usia dan jenis kelamin.
  6. Tidak menggunakan barang yang mengandung logam seperti jam, handphone, kunci dll
  7. Pasien tidak diperkenankan berolah raga sebelum pemeriksaa

 

Treadmill adalah perekaman EKG yang terus berlangsung tanpa henti. Kegunaannya adalah untuk menilai kondisi jantung dengan cara merekam jantung disertai latihan fisik. Selain dapat mendeteksi aritmia, treadmill juga dapat digunakan sebagai tes skrining yang dapat mendeteksi adanya penyempitan arteri koroner yang dapat membatasi suplai oksigen ke otot jantung.

Persiapan pasien sebelum melakukan treadmill :

  1. Tidak makan dan minum (kecuali makanan ringan dan air putih) minimal 4 jam sebelum pemeriksaan untuk mengurangi mual dan muntah
  2. Mengenakan pakaian longgar dan nyaman serta sepatu yang nyaman
  3. Pasien dianjurkan menghentikan meminum obat khusus jantung 1-2 hari sebelum pemeriksaan.

Pemeriksaan treadmill tidak diperbolehkan pada kondisi-kondisi sebagai berikut :

  1. Infark miokard akut atau komplikasi infark miokard
  2. Perubahan hasil EKG yang signifikan yang menunjukkan keadaan infark atau keadaan akut jantung
  3. Angina yang tidak stabil
  4. Gagal jantung kongestif
  5. Ventricular atau atrial disaritmia
  6. Memiliki sejarah penggunaan obat-obatan seperti digoxin, diuretic, sedative, psikotropika
  7. Stenosis aortic atau Left ventricular hypertrophy
  8. Dicurigai aneurism
  9. Miokarditis atau miokardiopati
  10. Thrombophlebitis aktif
  11. Emboli sistemik atau paru 3 bulan terakhir
  12. Sedang menderita penyakit infeksi.

Audiometri adalah pemeriksaan yang bertujuan untuk mengetahui tingkat/ambang batas pendengaran seseorang dan jenis gangguannya bila ada. Pemeriksaan dilakukan dengan memakai alat audiogram nada murni di dalam ruang kedap suara.

Prinsip pemeriksaannya adalah bermacam-macam frekuensi dan intensitas suara (dB) ditransfer melalui headset atau bone conducter ke telinga atau mastoid dan batasan intensitas suara (dB) pasien yang tidak dapat didengar lagi dicatat, melalui program computer atau diplot secara manual pada kertas grafik.

Kegunaan audiometri :

  • untuk mengetahui derajat ketulian ringan, sedang atau berat
  • untuk mengetahui jenis tuli konduktif, tuli syaraf (sensorineural) atau tuli campuran

Indikasi pemeriksaan :

  1. Adanya penurunan pendengaran
  2. Telinga berbunyi dengung (tinitus)
  3. Rasa penuh di telinga
  4. Riwayat keluar cairan
  5. Riwayat terpajan bising
  6. Riwayat trauma
  7. Riwayat pemakaian obat ototoksik
  8. Riwayat gangguan pendengaran pada keluarga
  9. Gangguan keseimbangan

Spirometri adalah pemeriksaan yang dilakukan untuk mengukur secara obyektif kapasitas/fungsi paru (ventilasi) pada pasien dengan indikasi medis. Alat yang digunakan disebut spirometer.

Tujuan

  1. mengukur volume paru secara statis dan dinamik
  2. menilai perubahan atau gangguan pada faal paru

Prinsip spirometri adalah mengukur kecepatan perubahan volume udara di paru-paru selama pernafasan yang dipaksakan atau disebut forced volume capacity (FVC). Prosedur yang paling umum digunakan adalah subyek menarik nafas secara maksimal dan menghembuskannya secepat dan selengkap mungkin Nilai FVC dibandingkan terhadap nilai normal dan nilai prediksi berdasarkan usia, tinggi badan dan jenis kelamin.

Sebelum dilakukan spirometri, terhadap pasien dilakukan anamnesa, pengukuran tinggi badan dan berat badan. Pada spirometer terdapat nilai prediksi untuk orang Asia berdasarkan umur dan tinggi badan. Bila nilai prediksi tidak sesuai dengan standar Indonesia, maka dilakukan penyesuaian nilai prediksi menggunakan standar Indonesia. Volume udara yang dihasilkan akan dibuat prosentase pencapaian terhadap angka prediksi.

Spirometri dapat dilakukan dalam bentuk social vital capacity (SVC) atau forced vital capacity (FVC). Pada SCV, pasien diminta bernafas secara normal 3 kali (mouthpiece sudah terpasang di mulut) sebelum menarik nafas dalam-dalam dan dihembuskan secara maksimal. Pada FVC, pasien diminta menarik nafas dalam-dalam sebelum mouth piece dimasukkan ke mulut dan dihembuskan secara maksimal.

Pengukuran fungsi paru yang dilaporkan :

  1. Forced vital capacity (FVC) adalah jumlah udara yang dapat dikeluarkan secara paksa setelah inspirasi secara maksimal, diukur dalam liter.
  2. Forced Expiratory volume in one second (FEV1) adalah jumlah udara yang dapat dikeluarkan dalam waktu 1 detik, diukur dalam liter. Bersama dengan FVC merupakan indikator utama fungsi paru-paru
  3. FEV1/FVC merupakan rasio FEV1/FVC. Pada orang dewasa sehat nilainya sekitar 75% – 80%
  4. FEF 25-75% (forced expiratory flow), optional
  5. Peak Expiratory Flow (PEF), merupakan kecepatan pergerakan udara keluar dari paru-paru pada awal ekspirasi, diukur dalam liter/detik.
  6. FEF 50% dan FEF 75%, optional, merupakan rata-rata aliran (kecepatan) udara keluar dari paru-paru selama pertengahan pernafasan (sering disebut juga sebagai MMEF(maximal mid-expiratory flow

Klasifikasi gangguan ventilasi(% nilai prediksi) :
Gangguan restriksi : Vital Capacity (VC) < 80% nilai prediksi; FVC < 80% nilai prediksi
Gangguan obstruksi : FEV1 < 80% nilai prediksi; FEV1/FVC < 75% nilai prediksi
Gangguan restriksi dan obstruksi : FVC < 80% nilai prediksi; FEV1/FVC < 75% nilai prediksi.

Bentuk spirogram adalah hasil dari spirometri. Beberapa hal yang menyebabkan spirogram tidak memenuhi syarat :

  1. Terburu-buru atau penarikan nafas yang salah
  2. Batuk
  3. Terminasi lebih awal
  4. Tertutupnya glottis
  5. Ekspirasi yang bervariasi
  6. Kebocoran

USG atau ultrasonografi adalah suatu teknik diagnostik pencitraan yang menggunakan ultrasonik yaitu gelombang suara dengan frekuensi yang lebih tinggi dari kemampuan pendengaran manusia. Teknik ini digunakan untuk mencitrakan organ internal dan otot, ukuran serta strukturnya. Secara umum kegunaan USG adalah membantu menegakkan diagnosis dalam berbagai kelainan organ tubuh

Pemeriksaan USG menggunakan gelombang suara dengan frekuensi 1-10 MHz. Pilihan frekuensi menentukan resolusi gambar dan penembusan ke dalam tubuh pasien. Gelombang suara frekuensi tinggi tersebut dihasilkan dari kristal-kristal yang terdapat dalam suatu alat yang disebut transducer/probe. Perubahan bentuk akibat gaya mekanis pada kristal akan menimbulkan tegangan listrik dimana fenomena ini disebut efek Piezo electric. Bentuk kristal juga akan berubah bila dipengaruhi oleh medan listrik. Kristal akan mengembang dan mengkerut sesuai dengan pola medan listrik yang melaluinya sehingga dihasilkan gelombang suara frekuensi tinggi.

Salah satu contoh ultrasonografi adalah Sonografi obstetric yang digunakan oleh dokter spesialis kebidanan untuk memperkirakan usia kandungan, memperkirakan hari persalinan dan juga dapat membantu melihat adanya kelainan pada kandungan/janin.

Sebelum melakukan pemeriksaan USG ada beberapa persiapan yang harus dilakukan oleh pasien yaitu :

  1. Penderita obstipasi sebaiknya diberikan laksatif di malam sebelumnya.
  2. Untuk pemeriksaan organ-organ di rongga perut bagian atas, sebaiknya dilakukan dalam keadaan puasa dan pada pagi hari dilarang makan dan minum yang dapat menimbulkan gas dalam perut karena akan mengaburkan gambar organ yang diperiksa.
  3. Untuk pemeriksaan kandung empedu dianjurkan puasa sekurang-kurangnya 6 jam sebelum pemeriksaan, agar diperoleh dilatasi pasif yang maksimal.
  4. Untuk pemeriksaan kebidanan dan daerah pelvis, buli-buli harus dalam keadaan penuh.

Setiap pengukuran sebaiknya dilakukan minimal 3 kali. Kriteria hasil spirogram yang reprodusibel (setelah 3 kali ekspirasi) adalah dua nilai FVC dan FEV1 dari 3 ekspirasi yang dilakukan menunjukkan variasi/perbedaan yang minimal (perbedaan kurang dari 5% atau 100 mL)

Sumber : www.prodia.co.id

Sekalian saya mau  lampirkan semua alamat laboratorium klinik untuk medical check up di Makassar dan sekitarnya  lengkap dengan alamat dan nomor telponnya sbb :
  • Laboratorium Klinik Prodia kantor Regional VIII ( Cuma kantor saja bukan pelayanan )Jl. Gunung Batu Putih No. 25 Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia, Tlp 0411-977345 atau 0411-877387
  • Laboratorium Prodia Kantor Makassar ( Kantor pelayanan buka sampai hari minggu, JL Sungai Saddang No. 40 Makassar, Tlp 0411-872727 atau 0411-873110
  • Pordia Outlet Muchtar Lutfi, Klinik Prima Medika,Jl. Muchtar Lutfi No. 21 Makassar, Tlp 082346557227
  • Prodia Outlet BTP , Apotik Rizki Farma, Blok M/5 Tamalanrea Makassar, Tlp 0411-590150
  • Prodia Outlet Solo Medika, Jl. Macan No. 11 Makassar Telp 0411-878781
  • Prodia Outlet Natural Esthetics Clinic ( NEC ), Andalas no. 182 Makassar Tlp 08234657227 
  • Outlet Kabupaten Sengkang , JL AP Pettarani No. 20 Sengkang, Tlp 085104512060/ 0485-323409
  • Outet Palopo , Andi Jemma No.107 A , Palopo, Tlp 085104725058 / 0471-327456
  • Outlet Mamuju, JL. Abd Wahab Azasi No. 43 Mamuju, Tlp 085298760001
  • Prodia Pare Pare , A. Mappatola No. Pare-Pare 0421-24449/085298761119
  • Laboratorium Klinik Prodia Boulevard Ruko Ruby I No. 7-8, Panakkukang Mas
    Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia, Tlp (0411) 446666
  • Laboratorium Klinik Parahita Jl Gn Latimojong 123. Makassar.. Kode Pos 90141, Makassar, Sulawesi Selatan (0411) 3623610-6, 3623573
  • Siloam Hospital, Jl Metro Tanjung Bunga Kav. 9, Tanjung Merdeka, Tamalate, Kec. Makassar, Sulawesi Selatan 90111 Tlp (0411) 8117555
  • Ratulangi Medical Centre,  Jl. Dr. Sam Ratulangi No.28, Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90113 Tlp (0411) 878688
  • RS Awal Bros Makassar, Jalan Jendral Urip Sumiharjo No. 43, Panakkukang, Kec. Makassar, Sulawesi Selatan Tlp :(0411) 454567
  • RS Grestelina Makassar Letjen Hertasning No.51, Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222 Tlp (0411) 422622
  • Laboratorium Klinik Mpro, Serigala no.33(Kel.Mandala, Kec. Mamjang), Makassar, Sulawesi Selatan90135, Indonesia, Tlp 0411  878333
  • Laboratorim Kimia Farma, Sultan Hasanudin, Makasar, Tlp : (0411) 3650151
  • Lapi Laboratory, Jl Sultan Alauddin I 16. Tamalate.. Kode Pos 90223, Makassar, Sulawesi Selatan.
  • Laboratorium Agnostik Arteri Medika, JL Hertasning Raya, Panakkukang, Komplek Ruko Hertasning Blok C No. 10, Kec. Makassar Tlp (0411) 450027
  • Laboratorium Patologi Anatomi RS UNHAS Jl. Perintis Kemerdekaan , Tlp 0411 591331
  • Caya Laboratorium Klinik, Jl Monginsidi no. 51 C Makassar, 0411-877774
  • Laboratorium Balai Paru Makassar, JL A. P. Pettarani 2 No. 43, Panakkukang, Kec. Makassar, Sulawesi Selatan 90231
Alamat Prodia Boulevard

Alamat Prodia Boulevard

CS Prodia Boulevard Makassa

CS Prodia Boulevard Makassa

Lantai 2 tempat antrian Prodia Boulevard Makassar

Lantai 2 tempat antrian Prodia Boulevard Makassar

paling malas ambil sampel ini !

paling malas ambil sampel ini, sampel urine dan si KUNING :-)  !

Banyak juga ternyata ya, ini belum saya sebutkan beberapa rumah sakit besar baik swasta atau rumah sakit pemerintah yang punya laboratorium, misalny RS Pelamonia, RS Ibnu Sina, RS Wahidin Sudirohusodo, RS Luramay, RS Haji, RS Labuang Baji, dan banyak RS lainnya. Mereka pasti ada layanan ini. Untuk range harga saya cuma bisa menelpon tiga tempat untuk membandingkan, untuk Laboratorium yang membuat skema paket memang saya lihat cenderung mahal toh lengkap dan service nya bagus sedang saya compare dengan service di beberapa Rumah Sakit seperti Grestelina atau Siloam ternyata di RS lebih murah sedikit. Sedangkan Klinik Parahita sempat saya telpon masalah harga masih dibawah harga Prodia. Sayang saya belum bisa bandingkan service diantara mereka semoga suatu waktu bisa mengecap laboratorium lainnnya jadi bisa menuliskan pengalamannya. So far sih untuk Prodia lumayanlah, soalnya beberapa orang di dalam sana relative akrab dan kenal dan paling penting LOKASI dan parkiran nya enak, tapi satu hal yang kurang sreg, setiap periksa disini saya selalu kelaparan, kan malamnya sudah puasa 12 jam, nah kalau saya kesana jam 7 pagi, antri dan ambil darah setelah itu kan diberi makan gratis   ini yang sering telat karena kebetulan tempat beli makan buat pasien ini mungkin belum buka jadi jam 8 seharusnya saya di beri makan buat puasa 2 jam baru ambil darah lagi itu akhirnya molor jam 9 saya sampai kelaparan terus, repotnya misalnya jam 9 makannya ya otomatis baru ambil darah lagi jam 11, terbuang deh waktu duduk disana, kalau hari sabtu sih okay kalau jam kerja yaa rugi waktu sayanya, berasa korupsi waktu kerjaan.Lain kali kalau MCU kesana bawa makan sendiri saja biar cepat.

Buat yang butuh range harga MCU di Klinik Prodia Edisi November 2015 sbb :
List paket harga GMC/MCU di Klinik Prodia Update November 201

List paket harga GMC/MCU di Klinik Prodia Update November 2015

info jam buka layanan

info jam buka layanan klinik

Yeayy dapat disc 20%!!! Senangnya selangit :-)

Yeayy dapat disc 20%!!! Senangnya selangit :-)

Semoga bermanfaat ya, tulisan ini murni dari hati bukan maksud beriklan salah satu brand diatas, selamat ber MCU bagi yang belum sebelum akhir tahun  :-) dan tetap sehat ya ………

 

 


Filed under: All kind of Tips, Kesehatan, Makassar Corner Tagged: Daftar telp Klinik Makassar, EKG, GMC, GMC Basic, Lab Caya, Lab Mpro, Laboratorium Klinik Makassar, Lapi Lab, list klinik makassar, Medical Check Up, parahita, prodia, USG

Viewing all articles
Browse latest Browse all 287

Trending Articles